Kapten Manchester City Vincent Kompany yang baru sembuh dari cedera, dipastikan akan turun gelanggang saat Manchester City bertandang ke Leicester City, Sabtu (13/12).
Sebelumnya pemain yang juga merupakan kapten Belgia sudah tak tampil dalam tiga laga terakhir The Citizen karena cedera dan juga tak bermain melawan Roma, Kamis (11/12) dini hari WIB, ketika secara heroik Man City lolos ke fase gugur Liga Champions.
Kehadiran kembali sang palang pintu dikonfirmasi oleh Manajer Man City Manuel Pellegrini. Ia berkata: "Kompany telah kembali dalam skuat dan tampaknya akan bermain besok."
Meski akan tampil minus striker andalan Sergio Aguero, City akan kembali mendapatkan suntikan berharga dari David Silva. Gelandang Spanyol itu sebenarnya telah kembali selama 30 menit versus Roma dan kemungkinan sang pemain untuk bermain cukup besar.
"Kami harus melihat bagaimana perkembangan tubuhya. Ia tak merasakan sakit saat tampil di Roma jadi ia mungkin telah fit total," pungkas Pellegrini.
0 komentar :
Posting Komentar