Persib Bandung sudah dipastikan akan bertemu Hanoi T&T di Vietnam, 10 Februari 2015 pada babak kedua playoff Liga Champions Asia. Pada dasarnya pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman menyatakan timnya siap menghadapi tim kuat di level sepakbola Asia.
Termasuk bila nantinya mereka lolos, mereka kembali tampil di babak ketiga menghadapi tim asal Korea Selatan, FC Seoul.
"Pada dasarnya kami sudah siap dengan dua laga playoff tersebut. Kami harus punya tenaga lebih untuk dua laga itu," kata Djadjang dikutip laman resmi klub.
Djadjang mengakui tantangan menghadapi dua tim itu memang berat, ditambah dengan pertandingan berlangsung di kandang lawan. Seperti yang diketahui, ranking Indonesia di AFC berada di bawah Korea dan Vietnam.
"Yang pasti saat ini kita masih ada waktu untuk lebih mempersiapkan diri, karena reputasi kedua tim itu saya belum tahu," ucapnya.
0 komentar :
Posting Komentar